Aplikasi

Cara Menghilangkan Snack Video Watermark Dengan Mudah

Sudah pernah mengunduh Snack Video? Anda akan menemukan banyak video menarik di aplikasi tersebut. Namun, bagaimana jika ingin mengunduh dan menghilangkan Snack Video watermark yang ada?

Mengenal Snack Video

Merupakan salah satu aplikasi dengan basis berbagi video pendek, Snack Video sempat viral sebelumnya. Banyak orang yang mengunduh aplikasi tersebut, karena adanya peluang untuk menghasilkan uang darinya.

Aplikasi yang di negara asalnya bernama Kuaishou ini banyak berisi video pendek dengan berbagai genre. Di antaranya, humor, inspirasi, joget, dan sebagainya. Rasanya, ada kemiripan konten dengan TikTok.

Tentu saja, kemiripan tersebut juga membuat Snack Video menjadi saingan bagi TikTok. Hal ini karena sasaran penggunanya juga kurang lebih sama, yaitu anak muda.

Cara Menghilangkan Snack Video watermark   

Cara Menghilangkan Snack Video watermark   
Cara Menghilangkan Snack Video watermark

Anda yang menggunakan aplikasi berbagi video ini mungkin menemukan konten yang menarik dan ingin mengunduhnya. Tujuannya bisa untuk menonton kembali atau memposting ulang ke media lainnya. 

Baca juga:   Bellara VIP Apk Diamond: Auto Headshot Anti Banned

Pada dasarnya, Anda bisa langsung mengunduhnya, tetapi akan ada watermark pada unduhan tersebut. Jika Anda terganggu dengan tanda air itu dan ingin menghilangkannya, ada dua cara untuk melakukannya.

1. Menghilangkan Watermark Tanpa Aplikasi

Anda bisa mengunduh konten di Snack Video dan menghilangkan watermark yang ada. Dengan demikian, bisa leluasa mengunggah ulang video tersebut pada platform lainnya.

Cara pengunduhan tanpa Snack Video watermark yang pertama tidak memerlukan aplikasi. Jadi, tidak perlu mengunduh aplikasi terlebih dahulu, melainkan cukup melalui pengelolaan berkas. Berikut ini adalah caranya.

  1. Langkah pertama adalah membuka Aplikasi Snack Video.
  2. Apabila ada konten yang menarik, tontonlah sampai habis.
  3. Selanjutnya, keluarlah dari aplikasi tersebut dan beralih membuka File Manager. Berbeda ponsel, bisa beda namanya. Bisa jadi namanya adalah Pengelolaan Berkas.
  4. Apabila File Manager sudah terbuka, klik tombol pengaturan. Umumnya terletak di bagian pojok kanan sebelah atas. Tampilannya menggunakan ikon roda gerigi.
  5. Setelah masuk ke menu Direktori, temukan opsi ‘Tampilan direktori dan file tersembunyi di ponsel’ geser slider hingga aktif atau berwarna biru.
  6. Setelah aktif, kembali ke File manager, kemudian scroll untuk mencari folder bernama ‘kwai-video-bulldog’.
  7. Klik untuk membuka folder tersebut.
  8. Scroll untuk menemukan folder awesome_cache, klik.
  9. Buka Folder Media. Anda akan menemukan banyak file .acc. Ini merupakan konten yang pernah Anda tonton di Snack Video.
  10. Pilih salah satu file, lalu hapus .acc dan ganti dengan mp4, simpan.
  11. Setelah file berubah jadi mp4, Anda bisa menyalin dan menyimpannya di lokasi lain. Video yang tersimpan itu sudah tidak terdapat watermark.
Baca juga:   Petunjuk Cara Membuat Nada Dering Suara Google

Baca juga: Cara Simpan Video TikTok Tanpa Watermark Lebih Mudah Dan Akurat

2. Menghapus Snack Video Watermark Dengan Aplikasi

Cara kedua untuk mengunduh konten Snack Video tanpa watermark adalah dengan menggunakan aplikasi. Sebelumnya, Anda harus menginstal Aplikasi Snak Video Downloader melalui Play Store. Selanjutnya, ikuti langkah ini.

  1. Pertama, bukalah Aplikasi Snack Video dan temukan konten yang akan Anda unduh.
  2. Selanjutnya, klik tombol bagikan dengan ikon anak panah ke kanan.
  3. Setelah muncul pilihan platform berbaginya, klik pada ‘Salin Tautan’.
  4. Apabila tautan sudah tersalin, keluarlah dari aplikasi Snack Video tersebut.
  5. Langkah selanjutnya adalah masuk ke aplikasi Snack Video Downloader yang sudah Anda instal sebelumnya.
  6. Pada halaman awal akan ada kotak untuk menempatkan tautan. Paste tautan konten tadi ke kolom tersebut.
  7. Selanjutnya klik Download.
  8. Tunggulah hingga proses selesai dan video terunduh tanpa adanya Snack Video watermark .
Baca juga:   Cara Melihat story Whatsapp Tanpa Diketahui

Cara ini cukup praktis dan mudah, tetapi Anda harus menyediakan ruang untuk instalasi aplikasi downloader tersebut.

Jadi, manakah dari kedua cara menghapus Snack Video watermark  tersebut yang akan Anda pilih? Keduanya memberikan hasil sama, yaitu video unduhan tanpa tanda air. Jadi, selamat mencoba.

Related Articles

Back to top button