Gadget

Intip 6 Spesifikasi Galaxy A22, Terdepan dalam Kualitas

Hadir sepekan setelah saudara kembarnya berteknologi 5G, Samsung Galaxy A22 mempunyai spesifikasi yang tak kalah menarik. Maka dari itu, meski hanya terkoneksi dengan jaringan 4G LTE, tetapi seri A22 ini tetap mendapat sambutan hangat.

Dari segi harga sendiri memang cukup jauh berbeda, seri A22 dibanderol lebih murah, yakni sekitar 2.9 jutaan saja. Sementara itu, harga Samsung Galaxy A22 versi 5G menyentuh angka 3.jutaan lebih.

Spesifikasi Unggulan Samsung Galaxy A22

Samsung Galaxy A22

Rasanya memang sangat wajar, jika Galaxy seri A yang satu ini tetap laris manis di pasaran hingga kini. Berikut ulasan lengkap mengenai spesifikasi unggulan pada Samsung Galaxy seri A22:

1. Ragam Warna yang Chic dan Minimalis

Dibandingkan ponsel masa kini yang bernuansakan gradient atau flashy, Samsung Galaxy seri A22 tampil jauh lebih berani. Untuk seri yang masuk ke Indonesia, ponsel ini hadir dengan 3 pilihan warna, violet, mint, serta black.

Bagian body dan bingkainya terbuat dari material plastik polikarbonat dengan ukuran 159.3 x 73.6 x 8.4 milimeter. Dimensi yang sangat pas, tidak terlalu besar maupun tipis, apalagi bobotnya hanya sekitar 186 gram.

2. Panel Super AMOLED HD+

Ponsel keluaran Juni 2021 ini mempunyai rasio kontras yang lebih tinggi dibandingkan layar IPS. Samsung membalut layar seluas 6.6 inci ini dengan Corning Gorilla Glass, sehingga tampilannya lebih berkelas.

Refresh rate-nya mencapai 90 Hz, sehingga pengguna bisa menikmati tayangan animasi dengan sensasi lebih lembut dan mulus. Apalagi tawaran brightness-nya mencapai 600 nit, sangat nyaman dan memanjakan mata.

3. Baterai Super Jumbo

Saat ini, kapasitas baterai menjadi salah satu pertimbangan pengguna untuk membeli ponsel. Sebab, fungsinya tidak lagi sebatas alat komunikasi saja, tetapi juga menunjang berbagai lini kehidupan.

Dengan kapasitas sebesar 5.000 mAh, Galaxy seri A22 ini mampu bertahan hingga 11 jam 20 menit untuk melakukan beragam aktivitas harian. Mungkin ini salah satu alasan, kenapa Android justru lebih unggul daripada iPhone.

Baca juga:   Cara Masuk Mode Download Samsung Tanpa Kendala

4. Kamera Brilian

Salah satu daya tarik yang berhasil mencuri perhatian pengguna ialah Main Rear Camera dengan resolusi sebesar 48 megapiksel. Kamera tersebut hadir lengkap dengan apertur f/1.8 beserta fitur PDAF dan Optical Image Stabilization atau OIS.

Fitur tersebutlah yang membuat ponsel andalan ini mempunyai tingkat stabilitas tinggi, sehingga bisa meminimalisir blur akibat obyek pengambilan gambar bergerak. Lebih dari itu, Samsung juga masih memberikan 3 kamera tambahan untuk menemaninya.

5. RAM dan Memori Internal Galaxy A22 Luas

Seiring dengan meningkatnya kebutuhan pengguna akan ponsel untuk menunjang aktivitas harian, maka ia memerlukan RAM dan memori internal lebih luas. Pasalnya, setiap aplikasi yang berjalan akan membutuhkan ruang penyimpanan tersendiri.

Galaxy seri A22 menjawab kebutuhan tersebut dengan sempurna, karena mempunyai RAM sebesar 6 GB serta memori internal mencapai 128 GB. Pengguna masih bisa menambahkan kapasitas tersebut hingga 1 TB menggunakan memory card.

Baca juga:   Cara Mematikan HP Samsung A51, Wajib Coba 4 Ini

6. Dapur Pacu Tangguh

Ada yang hobi bermain game online? Maka Samsung Galaxy seri A yang satu ini bisa menjadi teman gaming paling memuaskan. Kehadiran chipset MediaTek Helio G80 membuat seri A22 mampu berselancar tanpa hambatan.

Chipset seri ini termasuk paling gahar di kalangan ponsel entry level, karena mempunyai fabrikasi 12 nm serta TDP 5 W. Helio G80 menyematkan kartu grafis Mali seri G52 MP2, sehingga gambarnya benar-benar jernih dan tajam.

Untuk menunjang performa core, Samsung memberikan dua inti ARM Cortex A74 pada 2 GHz. Lebih dari itu, ada juga ARM Cortex A55 yang mempunyai kekuatan 1.8 GHz untuk mendukung lini efficiency core.

Secara keseluruhan, Galaxy A22 sudah lebih dari mumpuni untuk menemani keseharian pengguna yang sangat bergantung dengan ponsel. Entah itu untuk tugas harian, gaming, fotografi, dan lainnya. Tertarik untuk meminangnya?

Related Articles

Back to top button